Sudah lama ya saya tidak posting terjemahan cerita di sini (karena saya agak sibuk dan lebih banyak ngurusin blog yang satu lagi, hehe *guilty*. Kali ini, saya ingin membuat proyek pribadi yang agak panjang di blog ini, yaitu menerjemahkan novel World War Z (yang sebelumnya sudah pernah saya tulis reviewnya).
World War Z mungkin lebih dikenal sebagai film zombie horror-action dengan bintang utama Brad Pitt, namun film ini sebenarnya diangkat dari novel karya Max Brooks. Berbeda dengan filmnya, buku ini mengambil bentuk epistolary, alias ditulis sedemikian rupa sehingga bentuknya seolah seperti kumpulan hasil wawancara, sehingga bisa memberikan kesan nyata. Setting waktu dalam novel ini adalah sekitar 20 tahun lebih setelah peristiwa ledakan pandemi zombie yang berimbas ke seluruh dunia. Seorang agen United Nations Postwar Commission asal Amerika (yang juga bernama Max Brooks) menjadi narator utama dalam buku ini. Ia berkeliling beberapa negara untuk mewawancarai berbagai individu, dan banyak bab dalam buku ini terdiri dari wawancara antara dirinya dan bermacam narasumber, sehingga kita para pembaca seolah mendapat gambaran tangan pertama ketika wabah zombie mulanya meledak, hingga apa yang terjadi setelahnya.
Wabah zombie dalam buku ini kadang disebut dengan istilah seperti Krisis (The Crisis), Tahun-tahun Gelap (The Dark Years), Wabah Berjalan (The Walking Plague), serta Kepanikan Besar (The Great Panic) dan Rabies Afrika (African Rabies) di tahun-tahun awal penyebarannya. Keadaan berbagai negara digambarkan berubah total karena wabah ini, termasuk bahkan hingga ke bentuk negara karena perubahan sosial politik yang drastis (contohnya bisa dilihat dari judul-judul tiap bab, dimana banyak negara mengalami perubahan bentuk nama serta sistem pemerintahan). World War Z juga menjadi sarana kritik terhadap korupsi, kinerja pemerintah, fenomena sosial, dan karakteristik berbagai bangsa, termasuk Amerika Serikat sendiri.
Setiap bab dalam buku ini memiliki kisah berbeda, dimana sang narator novel menemui orang-orang yang berbeda dari negara berbeda, dan saya akan menerjemahkan buku ini per bab serta bagian. Penerjemahan ini adalah upaya seorang amatir dan murni berdasarkan hobi, tapi saya akan berusaha sebaik mungkin dan semoga Anda semua menyukai novel ini seperti saya menyukainya.
Tanpa basa-basi, baca bagian pertama di sini.
Tanpa basa-basi, baca bagian pertama di sini.
Ini yang saya cari2, World War Z yang lebih lengkap dari ceritanya daripada filmnya. Makasih ya atas usahanya, saya mau ngacir explore dulu. Byeee...
BalasHapusTerima kasih, semoga suka :-)
HapusApreciate it! Mungkin saya bisa bantu nerjemahin hehe silahkan hubungi saya di evandafoxx@gmail.com
HapusHai Ahmad, trims ya. Untuk proyek ini sih saya menganggapnya proyek pribadi, sarana berlatih sekaligus sebagai hobi, jadi mungkin akan saya tackle sendiri sampai habis. Tapi tetap terima kasih untuk kehadiran dan tawaranmu ya.
HapusLanjud dong kak buku world war z nya
BalasHapus